KPU Kabupaten Tangerang Gelar Deklarasi Kampanye Damai Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tangerang Tahun 2024
PETIRNEWS | Tangerang - KPU Kabupaten Tangerang menggelar deklarasi kampanye damai pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tangerang tahun 2024, deklarasi ini bertujuan untuk menciptakan pemilu yang aman, nyaman dan damai serta menciptakan kondusifitas di kalangan masyarakat, Selasa (24/09/2024).
Turut hadir dalam deklarasi damai Ketua KPU Tangerang Muhammad Umar, Kapolres Tangerang Kombes Bachtiar Joko Mujiono S.I.K., M.M, Dandim 0510/Tigaraksa Letkol Arh Syarief SB.
PJ. Bupati Tangerang Oni Sahroni, Kejari Tangerang, seluruh Forkompinda, jajaran komisioner KPU dan stakeholder serta parpol pendukung mengiringi jalannya proses semangat Demokrasi damai.
Calon Wakil Bupati dari no urut satu H. Irvansyah Asmat S.IP,., M.Si akan meluncurkan program pinjaman tanpa bunga untuk modal usaha UMKM melalui aplikasi digital lewat RT, RW kemudian dengan sistem transfaran melalui sistem/web untuk mengetahui ke akurasian untuk menghindari potensi korupsi atau kedekatan dari pengelola UMKM tersebut.
Ditempat yang sama Ketua KPU Kabupaten Tangerang Muhammad Umar berterima kasih kepada seluruh calon Bupati dan wakil Bupati 2024, juga berterima kasih kepada bapak ibu yang hadir di KPU Kabupaten Tangerang
Harapannya agar menjalankan kampanye yang aman nyaman dan damai terciptanya kondusifitas di kalangan masyarakat.
Pewarta:Budi Irawan